Peran Penting Sistem Operasi Pada Perangkat Komputer

 


Halo teman-teman, apa kabs niih ? Kali ini kita akan membahasa mengenai Sistem Operasi atau istilah kerennya Operating System. Kamu pastinya tau Android kan ? Naah, Android itu merupakan Sistem Operasi untuk perangkat Mobile nih, seperti Smartphone dan Tablet. Dan kamu pastinya juga mengenal Windows bukan ? Kalo Android diperuntukkan untuk mobile device, Windows ini diperuntukkan untuk Perangkat Desktop, seperti Personal Computer Alias PC dan juga laptop. Namun, apa sebenarnya sistem operasi itu ? Yuk simak pembahasan kita kali ini.


Pengertian Sistem Operasi (Operating System)

Sistem Operasi adalah software utama yang digunakan untuk mengkoordinasikan tiap komponen dan fungsi komputer agar komputer bisa mengeksekusi perintah yang diberikan penggunanya. Mudahnya, Sistem Operasi ini adalah perangkat lunak yang mengoperasikan rangkaian komputer agar komputer dapat menjalankan perintah. Tanpa adanya sistem operasi yang terinstall pada komputer, pengguna tidak akan dapat menjalankan program aplikasi pada komputer, kecuali program booting (BIOS). 

Bisa dikatakan sistem operasi berfungsi sebagai penghubung antara perangkat keras (hardware) dengan perangkat lunak (software) aplikasi. Saat komputer kita nyalakan, maka kita tahu bahwa yang sedang berjalan adalah sistem operasi, misalnya logo Windows yang terlihat saat kita menyalakan komputer yang menandakan komputer kita sedang booting atau masuk ke dalam sistem operasi tersebut. Barulah kemudian setelah komputer menyala, program dan aplikasi bisa kita jalankan. Sampai disini paham ya ? Oke Lanjut!


Fungsi Sistem Operasi (Operating System)

Sebagai suatu perangkat lunak dalam komputer yang sangat krusial, sistem operasi memiliki beberapa fungsi penting yang tanpa kehadirannya komputer tidak akan dapat menjalankan program dan fungsinya. Beberapa fungsi utama dari sistem operasi adalah sebagai berikut :.

1. Menjalankan operasi dasar

Fungsi utama dari sistem operasi adalah menjalankan operasi dasar pada komputer. Sistem ini dinilai sebagai komponen vital yang mendasari kerja perangkat lunak atau software lainnya.

Sebelum aplikasi berjalan dan dapat berfungsi pada suatu komputer, maka sistem operasilah yang memungkinkan program atau aplikasi tersebut dapat berjalan dan ditampilkan kepada pengguna atau user yang menggunakan perangkat komputer tersebut.

2. Mengatur kerja hardware dan software

Sistem operasi berfungsi mengontrol dan mengatur fungsi perangkat keras seperti memori, CPU, harddisk, dan perangkat keras lainnya agar dapat bekerja dengan baik dan juga mengatur fungsi program software agar terhubung dengan perangkat keras tersebut. Sistem operasi memudahkan suatu aplikasi agar dapat bekerja dengan lebih efisien.

3. Wadah program atau aplikasi

Aplikasi-aplikasi yang ada di komputer memang tersimpan dalam perangkat penyimpanan, akan tetapi sebenarnya aplikasi atau program tersebut berada dalam wadah yang merupakan sistem operasi itu sendiri. Aplikasi tersebut melekat pada sistem operasi dan tidak bisa berfungsi tanpa adanya sistem operasi tersebut. Singkatnya, aplikasi tersimpan di perangkat penyimpanan, namun dijalankan oleh sistem operasi.

4. Menyajikan tampilan

Tampilan yang kita lihat dilayar komputer maupun gadget adalah hasil dari pengoperasian OS atau sistem operasi. Dengan kata lain, sistem operasi memudahkan aplikasi berjalan sekaligus menampilkannya pada monitor layar komputer atau menterjemahkan bahasa pemrograman yang berasal dari CPU kemudian menampilkannya dalam bentuk teks, grafis dan tampilan lainnya yang mudah dimengerti.

5. Mengoptimalkan fungsi perangkat komputer

Fungsi lain dari sistem operasi atau OS adalah mengoptimalkan penggunaan perangkat keras maupun perangkat lunak. Misalnya dalam hal mengatur waktu berfungsinya CPU, pemanggilan data yang tersimpan dalam memori harddisk, ataupun mengatur waktu yang digunakan untuk koneksi dalam terminal.

7. Mengawasi dan melindungi jalannya suatu fungsi program

Sistem operasi memungkinkan user yang memiliki hak untuk mengakses komputer menjalankan suatu program dan mengendalikan siapa yang bisa mengakses program tersebut. Tidak hanya mengendalikan user dalam mengakses sistem atau program, sistem operasi juga mengawasi segala hal yang dilakukan user dalam mengakses sistem program dalam komputer. Semua file yang tersimpan dalam komputer juga dilindungi oleh sistem operasi dan hanya bisa diakses oleh orang yang berhak mengaksesnya atau memiliki kendali atau suatu perangkat komputer. Itulah mengapa kamu bisa mengunci sistem operasi kamu dengan password agar orang lain tak dapat menggunakannya.


Macam-macam Sistem Operasi

1. Sistem Operasi Untuk Desktop

Sepertii yang telah saya bilang diawal, sistem operasi desktop diperuntukkan untuk PC atau Laptop. Berikut beberapa sistem operasi desktop yang terkenal.'

Microsoft Windows
Siapa yang tak kenal Windows ? Sistem operasi yang diciptakan oleh Microsoft ini dibuat pada pertengahan tahun 1980-an. Sampai hari ini sudah terdapat banyak versi Windows, tetapi versi-versi yang terbaru adalah Windows 10 (dirilis pada tahun 2015), Windows 8 (dirilis pada tahun 2012), Windows 7 (dirilis pada tahun 2009), dan Windows Vista (dirilis pada tahun 2007). Dan sistem operasi dari Microsoft yang paling terkenal adalah Windows XP yang dirilis pada 24 Agustus 2001. Belakangan ini, pabrikan laptop banyak yang langsung menginstall sistem operasi Windows pada laptop-laptop terbaru mereka sehingga membuatnya menjadi sistem operasi yang paling populer.

Mac OS
Mac OS adalah sistem operasi yang dibuat oleh Apple. Sistem operasi ini sudah terpasang pada semua komputer Macintosh (disebut Mac) dan Macbook baru. Baru beberapa hari yang lalu, Apple merilis Mac OS 11 dengan sebutan Big Sur yang dirilis pada 10 November 2020. Mac OS lainnya yang dikenal sebagai OS X (diucapkan OS Ten), termasuk beberapa versi lainnya seperti El Capitan (dirilis pada tahun 2015), Yosemite (dirilis pada tahun 2014), Mavericks (dirilis pada tahun 2013), Mountain Lion (dirilis pada tahun 2012), dan Lion (dirilis pada tahun 2011) .

Linux
Linux adalah jenis sistem operasi open-source, yang kode programnya (source code) dapat dimodifikasi dan didistribusikan oleh siapa saja di seluruh dunia. Sistem operasi Linux berbeda dari sistem operasi Windows yang bersifat proprietary (modifikasi kode program hanya dapat dilakukan oleh perusahaan pencipta Windows). Beberapa keuntungan Linux adalah gratis dan tersedia banyak varian Linux yang dapat Anda pilih sesuai keinginan Anda.


2. Sistem Operasi Untuk Mobile

Sebagaimana sebutannya, sistem operasi mobile diperuntukkan sebagai sistem operasi pada smartphone maupun tablet. Berikut beberapa diantaranya.

Android
Siapa sih yang gak tau Android ? Operating System (OS) yang dikembangkan Google ini pertama kali dirilis pada September 2008 dengan nama Android 1.0. Android merupakan sistem operasi paling populer yang banyak dipakai di seluruh smartphone di dunia. Vendor-vendor besar seperti Samsung, Oppo, Vivo, Xiaomi dan lainnya menggunakan Android sebagai sistem operasi pada smartphone dan tablet yang diproduksinya.

iOS
Sebelum adanya android, Apple lebih dulu memperkenalkan sistem operasi untuk perangkat mobilenya bernama iOS. Jika MacOS adalah OS untuk perangkat komputer milik Apple, iOS hadir khusus untuk perangkat mobile mereka seperti iPhone dan iPad. Namun belakangan ini Apple membuat iPadOS untuk produk iPad mereka yang merupakan pengembangan dari iOS itu sendiri.

Lainnya
Sebenarnya masih banyak OS untuk mobile maupun desktop. Namun keberadaanya kini terus tergusur oleh sistem operasi yang telah disebutkan diatas. Nokia yang dulu dikenal sebagai rajanya ponsel memiliki sistem operasi sendiri untuk ponsel mereka, namanya SymbianOS. Beberapa OS mobile lainnya adalah TizenOS Windows Phone, BlackBerryOS,  dan lain-lain.



Itulah beberapa penjelasan mengenai sistem operasi alias Operating System. Kamu bisa membaca sejarah OS terdahulu agar kamu makin tau mengenai Sistem Operasi ini. Sekian pembahasan kita kali ini. Seperti biasa, terima kasih telah mampir!

Posting Komentar

0 Komentar